Informasi ; Pelaksanaan Wisuda LV (lima puluh lima) Undiksha
Februari 10, 2018Pemilihan Mawapres Program S1 dan Diploma Fakultas Bahasa dan Seni, Undiksha
Maret 3, 2018SYARAT PENDAFTARAN WISUDA KE LV (LIMA PULUH LIMA)
FAKULTAS BAHASA DAN SENI, UNIVERSITAS PENDIDIKAN GAMESHA
PERIODE MARET 2018
1.Memiliki Bukti Wajib Setor Karya Ilmiah di UPT Perpustakaan Universitas dan perpustakaan FBS Undiksha
Alur Proses :
- Mengunggah file Skripsi/Tugas Akhir yang sudah revisi lengkap dengan lembar pengesahan melalui alamat http://lib.undiksha.ac.id
- Menyetorkan Hardcopy Skripsi/Tugas Akhir ke UPT Perpustakaan Universitas sebanyak 1examplar
- Menyetorkan Softcopy dan Hardcopy Skripsi/Tugas Akhir ke Perpustakaan FBS Undiksha sebanyak 1 examplar
- Bukti ini di scan dan di upload pada data wisuda yang sudah tersedia di system Layonsari
2. Memiliki Bukti Bebas Pinjaman Perpustakaan Universitas dan perpustakaan FBS Undiksha (BIRU)
Alur Proses :
- Mendownload surat pengantar bebas perpustakaan melalui Sistem LAYONSARI dengan alamat http://fbs.undiksha.ac.id/layonsari jika belum dan lupa password bisa menghubungi Tim TI Fakultas.
- Dalam surat pengantar ini terdiri dari surat pernyataan dari ketua jurusan dan surat pernyataan dari Ketua UPT Perpustakaan Universitas. Mintalah terlebih dahulu tanda tangan ke ketua jurusan baru setelah itu kedua surat pernyataan tersebut di bawa ke UPT Perpustakaan Universitas
- Untuk surat bebas pinjaman perpustakaan dari Fakultas, mahasiswa cukup datang ke petugas perpustakaan Fakultas untuk pengecekan pinjaman buku di database system perpustakaan.
- Kedua bukti ini nanti di scan dan di upload (dijadikan satu) pada pendaftaran wisuda yang sudah tersedia di Layonsari.
3. Memiliki Bukti Upload Artikel
Alur Proses :
- Artikel dari karya ilmiah yang dibuat dapat di upload melalui berbagai jurnal, seperti contoh jurnal pendidikan indonesia, lingua scientia, dsb. Proses ini bisa menghubungi operator jurnal/pengelola jurnal yang bersangkutan.
- Apabila tidak memiliki reference jurnal seperti yang diterangkan pada point 3a, artikel bisa di upload melalui alamat https://ejournal.undiksha.ac.id/jso. login dengan user dan password sesuai yang ada di SiAK undiksha.
- Hubungi Operator jurnal dijurusan masing masing untuk minta validasi
4. Menyetorkan Sumbangan buku ke bagian perpustakaan fakultas
5. Memiliki KDN wisuda/ujian
6. Menyetorkan KTM asli ; Jika KTM asli hilang, bisa digantikan dengan surat pernyataan pengganti KTM yang di ambil pada bagian kemahasiswaan dan alumni.
7. Memiliki Foto 4×6 sebanyak 4 Lembar dengan latar berwarna merah
- Laki-laki : Berkemeja putih, berdasi dan memakai jas gelap
- Wanita : memakai baju Nasional lengkap dengan selempang
Foto tanpa kacamata dan telinga terlihat, bagi yang berjilbab bisa tetap menggunakan jilbab namun harus membuat surat penyataan yang di ambil di bagian akademik. Gunting pinggiran putih foto dan dibawa ketika cap 3 jari.
8. Membayaran iuran IKA (Ikatan Keluarga Alumni) sebesar Rp. 100.000,-
9. Membayar souvenir wisuda sebesar Rp 110.000,-
10. Mengisi Data Wisuda pada Layonsari dan di print out.
11. Mengisi Data pendaftaran wisuda pada SiAK, pastikan NAMA dan Tempat Tanggal Lahir di biodata SiAK sama dengan Ijazah SMA/SMK/D3
12. Semua berkas di setorkan ke bagian akademik Fakultas pada stopmap berwarna kuning dengan diberi nama, NIM, program studi, dan No HP/WA.
13. Penyetoran paling lambat diterima tanggal 27 Februari 2018
14. Mengisi data Tracer Study pada alamat http://tracerstudy.undiksha.ac.id sebagai syarat mendapatkan toga dan undangan wisuda
Jika ada yang kurang jelas bisa menghubungi kami dengan kontak :
Tlp 08174760911 (darmana),
Tlp 082144008770 (merta yasa)
Tlp 085935158823 (widiartana)
Tlp 081238386002 (ngurah jumai)