FBS Undiksha Selenggarakan Seminar “Pengembangan Mutu Fakultas”
September 13, 2019Yudisium Fakultas Bahasa Dan Seni Periode Oktober yang Bersifat Klasik
Oktober 21, 2019Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Pendidikan Ganesha telah melaksanakan acara Yudisium Periode Bulan September tahun 2019 pada hari Kamis, tanggal 26 September 2019 pada pukul 09.30 Wita di ruang seminar Jayaparana FBS. Yudisium dihadiri oleh Dekan FBS Undiksha yaitu Prof. Dr. I Made Sutama, M.PD., Wakil Dekan I dan Wakil Dekan II FBS Undiksha, Kepala Tata Usaha FBS, Ka.Subbag.Akademik FBS, Ketua Jurusan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah, Ketua Jurusan Bahasa Asing, dan Ketua Jurusan Seni dan Desain. Pada periode bulan September ini FBS telah menyudisium 45 eksaminandus, yang terdiri dari 28 orang dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Prodi Pendidikan Bahasa Jepang sebanyak 12 orang, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia 3 orang, dan 2 orang dari Prodi Pendidikan Bahasa Bali. Nilai IPK tertinggi yaitu 3.78 diraih oleh Putu Wismayani Pratiwi dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris. Dalam sambutan Dekan FBS nantinya para eksaminandus diharapkan mampu bersaing di dunia kerja dan mampu mengaplikasikan ilmu yang telah didapatkan selama melaksanakan pendidikan di perguruan tinggi.